10 Sifat Istri Yang Mendatangkan Rizki Bagi Suami Dalam Islam – Seorang istri dapat mendatangkan rizki kepada suaminya. melalui kesempatan ini Dutadakwah akan menerangkannya.
10 Sifat Istri Yang Mendatangkan Rizki Bagi Suami Dalam Islam
Banyak diantara kita yang belum mengetahui bahwa rizki yang mengalir atas izin Allah juga disebabkan atas peran istri. Memang semua itu tidak dapat dilihat secara kasat mata, namun dapat dijelaskan secara spiritual bahwa sifat istri ini dapat mendatangkan rizki bagi suaminya.
Berikut ini adalah sifat istri yang mendatangkan rizki pada suami:
1. Istri Yang Bertawakal Kepada Allah
Barang siapa yang bertawakkal kepada Allah, maka Allah akan mencukupkan rizkinya.
وَمَنْ يَتَوَكَّلْ عَلَى اللَّهِ فَهُوَ حَسْبُهُ
Artinya: ” Dan barang siapa yang bertawakal kepada Allah niscaya Allah akan mencukupkan (keperluannya) (Q.S At-Thalaq:3)
Nah dari ayat tersebut dapat dikatakan jika seorang istri tidak bekerja, lalu bagaimana dia bisa tercukupkan rizkinya, Allah mencukupkan dari jalan yang lain dan tidak harus langsung diberikan kepada wanita tersebut. Akan tetapi atas izin Allah, Allah memberikan rizki yang banyak kepada suaminya kemudian suaminya tersebut memberikan nafkah yang cukup pada istrinya.
2. Istri Yang Baik Agamanya
Artinya :“Maka pilihlah agamanya niscaya kamu akan beruntung” .(HR. Al-Bukhari dan Muslim)
Rasullullah menjelaskan bahwasanya nikahilah wanita karena 4 perkara yaitu Hartanya, Kecantikannya, nasabnya, dan agamanya. Dalam hadist diatas dikatakan bahwa beruntunglah orang yang menikahi wanita karena agamanya, tidak hanya di akhirat akan tetapi beruntung di dunia dan juga akhirat.
Beruntung di dunia yaitu salah satunya di mudahkan untuk mendapatkan rizki yang halal. Nah kemudian bagaimana dengan seorang suami yang banyak melakukan maksiat akan tetapi Allah lancarkan rizky nya ? Bisa jadi atas izin Allah hendak memberikan rizki kepada istri dan anaknya perantara dirinya. Jadi berkat istrinya yang taat agama, dan taqwa kepada Allah, kemudian Allah mempermudah rizkinya. Maka suami seperti itulah yang beruntung mendapatkan seorang istri yang sholihah yang dapat mendatangkan rizki kepadanya.
3. Istri Yang Selalu Bersyukur
Istri yang pandai bersyukur atas karunia yang Allah berikan maka dia mengundang tambahan rizki dan nikmat pada suaminya.
وَإِذْ تَأَذَّنَ رَبُّكُمْ لَئِنْ شَكَرْتُمْ لَأَزِيدَنَّكُمْ ۖ وَلَئِنْ كَفَرْتُمْ إِنَّ عَذَابِي لَشَدِيدٌ
Artinya: “Dan ingatlah ketika Tuhanmu Memaklumkan: Jika kalian bersyukur, pasti kami akan menambah (nikmat) kepadamu dan jika kamu mengingkari (nikmat-KU) maka sesungguhnya adzab ku sangat pedih”. (Q.S. Ibrahim :7)
4. Istri Yang Suka Bersedekah
Istri yang pandai bersedakah akan mendatangkan rizki kepada suami. Dalam Al-qur’an surat Al-Baqarah disebutkan bahwa keutamaan bersedakah diantaranya adalah akan dilipat gandakan Allah hingga 700 kali lipat. Bahkan kelipatan yang lebih sesuai dengan kehendak Allah SWT.
Jika seorang istri bersedekah dan istri dinafkahi oleh harta suami, maka atas izin Allah pekerjaan dan rizki suaminya akan lancar.
Sebagaimana di dalam Q.S Al-Baqarah:261
مَثَلُ الَّذِينَ يُنْفِقُونَ أَمْوَالَهُمْ فِي سَبِيلِ اللَّهِ كَمَثَلِ حَبَّةٍ أَنْبَتَتْ سَبْعَ سَنَابِلَ فِي كُلِّ سُنْبُلَةٍ مِائَةُ حَبَّةٍ ۗ وَاللَّهُ يُضَاعِفُ لِمَنْ يَشَاءُ ۗ وَاللَّهُ وَاسِعٌ عَلِيمٌ
Artinya: ” Perumpamaan orang-orang yang menafkahkan hartanya dijalan Allah serupa dengan sebutir benih yang menumbuhkan tujuh bulir, pada tiap-tiap bulir ada seratus biji. Allah melipat gandakan (ganjaran) bagi siapa saja yang DIA Kehendaki. Dan Allah Maha Luas lagi Maha Mengetahui”.
5. Istri Yang Selalu Mendoakan Suami
Jika kita ingin memiliki sesuatu, maka ia harus mengetahui siapa yang memilikinya. Ia tidak akan pernah bisa mendapatkan sesuatu tersebut melainkan dari pemiliknya.
Begitupun dengan rizki, Rezeki adalah pemberian dari Allah SWT. Dan DIA lah yang Maha pemberi rizki. Tidak hanya usaha akan tetapi perbanyaklah do’a dan memohon kepada-NYA. Mendoakan suami dapat membuka jalan rizki dari Allah SWT. Dan yakinlah jika seorang istri tulus selalu mendoakan suami, insyaAllah akan di ijabah.
6. Istri Yang Rajin Melaksanakan Shalat Dhuha
Shalat dhuha adalah shalat yang memiliki keutaman tersendiri. Melakukan dua raka’at shalat dhuha setara dengan 360 sedekah untuk menggantikan hutang sedekah tiap persendian. Dan shalat dhuha empat rakaat maka Allah akan menjamin rizkinya sepanjang hari.
Artinya: ” Didalam tubuh manusia terdapat 360 sendi, yang seluruhnya harus dikeluarkan sedekahnya”. Mereka para sahabat bertanya, “Siapakah yang mampu melakukan itu wahai Nabiyullah ?” Beliau Menjawab, “Engkau membersihkan dahak yang ada didalam masjid adalah sedekah, engkau menyingkirkan sesuatu yang mengganggu dari jalan adalah sedekah. Maka jika engkau tidak menemukannya (sedekah sebanyak itu), maka dua rakaat shalat dhuha sudah mencukupimu.” (HR. Abu Dawud)
Artinya :” Wahai anak adam janganlah engkau luput dari empat rakaat di awal harimu, niscaya Aku cukupkan untuk mu disepanjang hari itu”. (HR. Ahmad)
7. Istri Yang Taat Pada Suaminya
Salah satu kewajiban seorang istri adalah mentaati dan melayani suami. Selagi perintah suami dalam hal kebaikan. Jika seorang istri taat dan melayani suami dengan baik maka suami pun akan bekerja dengan hati yang tenag dan damai. Sehingga dapat menumbuhkan inovasi dan kreatifitas sang suami, maka atas seizin Allah insyaAllah.
8. Istri Yang Bertaqwa
Barang siapa yang bertaqwa kepada Allah maka Allah akan memberikan rizkinya yang tidak disangka-sangka.
9. Istri Yang Memperbanyak Istighfar
Salah satu keutamaan dari istighfar adalah mendatangkan rizki. Dengan memperbanyak istghfar maka Allah akan mengirimkan hujan dan memperbanyak harta. Seperti dijelaskan didalam Al-Qur’an surat An-Nuh ayat 10-12.
Yang artinya: ” Maka aku katakan kepada mereka, “Mohonlah ampun kepada Tuhanmu”, sesungguhnya dia adalah Maha Pengampun, niscaya dia akan mengirimkan hujan kepadamu dengan lebat, memperbanyak harta dan anak-anakmu, mengadakan untukmu kebun-kebun dan mengadakan pula (didalamnya) sungai-sungai untuk mu”. ( Q.S An-Nuh: 10-12 ).
10. Istri Yang Memperbanyak Silaturrahmi
Seorang istri yang menyambung silaturrahmi dengan baik, maka akan memperlancar rezeki suaminya. Karena salah satu keutamaan bersilaturrahmi adalah memperlancar rizki dan memanjangkan umur.
Seperti hadist dibawah ini:
Artinya:“Siapa yang suka dilapangkan rizkinya dan dipanjangkan umurnya hendaklah dia menyambung silaturrahmi”. (HR. Al-Bukhari dan Muslim).
Nah demikianlah penjelasan mengenai poin-poin penting tentang 10 Sifat Istri Yang Mendatangkan Rizki Bagi Suami Dalam Islam – Semoga bermanfaat. Terimakasih 🙂